Rabu, 03 November 2010 | By: Aditya Galang Mahafi

Kleptomania Bukan Maling

Kleptomania adalah penyakit terbaru akhir akhir ini. dan penyakit ini terbilang sangat aneh. Berasal dari bahsa yunani : κλέπτειν, kleptein, "mencuri", μανία, "mania". Penyakit ini adalah penyakit jiwa  yang membuat penderita itu sendiri tidak bisa menahan diri untuk mengambil suatu barang yang bukan miliknya atau mencuri. 



Rata rata benda yang dicuri oleh penderita adalah barang barang yang tidak berharga, seperti mencuri korek api, permen, rokok, pulpen atau barang barang lainya. Para penderita biasanya merasakan rasa tegang subjektif sebelum mencuri atau geregetan dan merasakan kepuasan, kelegaan atau kenikmatan setelah mereka melakukan tindakan tersebut.  Penyakit ini umum muncul pada masa puber dan ada sampai dewasa.

Namun tindakan ini harus kita bedakan dari tindakan mencuri umumnya, yang biasanya didorong oleh keinginan, dan motivasi mencari keuntungan, disengaja dan direncanakan sebelumnya. Karena Kleptomania dilakukan dengan sendirinya dan tidak direncanakan.


0 komentar:

Posting Komentar